Senin, 16 November 2009

City Pecat Robinho??

Tidak ada komentar
Manchester City tak butuh Robinho lagi? Kabar mencuat, Mark Hughes segera melepas bintang berbanderol 42.2 euro yang dibelinya dari Real Madrid. Benarkah?

Citizens habis kesabaran. Hughes kabarnya makin jengkel karena kondisi Robinho tak juga membaik. Striker Internasional Brasil itu malah diperparah cedera kambuhan yang diidapnya.

Tak heran, seperti dilansir Manchester Evening News, Selasa (17/11/2009), nama Robinho bakal masuk bursa transfer pemain, Januari 2010.

Cedera agaknya bukan satu-satunya alasan. Sebelumnya, Robinho disebut-sebut terlibat sitegang dengan manajer klub. Pemain 25 tahun itu ngotot membela negaranya kendati sang manajer menyatakan dirinya tidak 100 persen fit. Staf kepelatihan pun geram.

Sebagai gantinya, City diberitakan bakal mendatangkan bintang Benfica Angel di Maria. Skuad Eastlands ini juga diyakini tertarik merebut Yaya Toure dari Barcelona.

(bola.okezone.com)

Tidak ada komentar :

Posting Komentar