Jumat, 03 September 2010

Lebaran dan Makanan Kadaluarsa ...

Tidak ada komentar
Badan Pengawasan Obat dan Makanan (BPOM) terus mengawasi secara ketat peredaran makanan dan minuman kadaluarsa, menjelang Hari Raya Idul Fitri.

Kepala BPOM Kustantinah mengatakan, masyarakat harus teliti dan hati-hati dengan makanan kedaluarsa yang beredar di tengah-tengah masyarakat.

“Pelaku usaha harus sadar, bahwa makanan kedaluarsa sangat berbahaya,” ujarnya saat buka bersama dengan wartawan di Jakarta, Jumat (3/9/10).

Dia menambahkan, pengawasan terhadap makanan kedaluarsa juga harus lebih intensif lagi, sehingga masyarakat dapat terhindar dari makanan berbahaya ini.

Menurutnya, menjelang lebaran ini banyak produk makanan kedaluarsa yang sengaja dijual murah. “Semua orang membeli ingin membeli makanan yang murah. Murah juga tidak baik,” tuturnya.

Para penjual, kata dia, dalam hal ini memanfaatkan kebutuhan pasar yang meningkat tajam menjelang Lebaran.

(ramadan.okezone.com)

Tidak ada komentar :

Posting Komentar